Ini Dia, Alasan Mengapa Brand Kecantikan Harus Menarik Hati Gen-Z dan Millennial

Bisnis Kosmetik / 04 October 2024

by Renanda Namira

Generasi Z dan milenial dikenal dengan sifat konsumtif, terutama karena terpapar teknologi digital yang memamerkan tren gaya hidup terkini. Pengaruh media sosial ini membuat mereka semakin antusias mencoba berbagai produk baru, menjadikannya target konsumen utama bagi brand kecantikan yang ingin tetap relevan di industri ini.


Namun, untuk menarik perhatian mereka, brand perlu membangun strategi branding yang kuat dan mudah mengikat mereka. Artikel berikut akan membahas sejauh mana pengaruh gen-z dan millennial dalam perkembangan industri kecantikan saat ini. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya!


Peran Gen-Z dan Milenial dalam Industri Kecantikan


Generasi-z dan milenial hadir di era teknologi yang berkembang pesat, dengan akses ke berbagai platform digital. Mereka banyak menghabiskan waktu di media sosial untuk mencari tren kecantikan terbaru, rekomendasi produk, hingga melakukan transaksi pembelian secara online. Kecenderungan ini menjadikan mereka salah satu pendorong utama pesatnya perkembangan industri kecantikan.


Tidak hanya update tentang tren, mereka juga sering berperan sebagai inovator yang menetapkan standar kecantikan global. Kreativitas mereka dalam mempengaruhi gaya hidup, menciptakan tren, dan menentukan apa yang dianggap menarik di dunia kecantikan membuat generasi ini sangat berpengaruh. Hal inilah yang menjadikan mereka target audiens paling signifikan bagi brand kecantikan.


Oleh karena itu, brand kecantikan perlu memahami preferensi dan kebutuhan gen-z dan millennial, mulai dari produk yang mereka cari hingga nilai-nilai yang mereka hargai. Termasuk membuat personal branding brand yang mencakup identitas, misi, dan cara berkomunikasi dengan konsumen. Hal ini dapat membangun kepercayaan dan meninggalkan kesan yang kuat bagi mereka, sehingga brand bisa lebih dekat dengan target konsumennya.


Generasi Konsumtif tapi Selektif


Meskipun dikenal sebagai generasi yang konsumtif, Gen-Z dan Milenial juga sangat selektif dan cerdas dalam memilih produk yang mereka gunakan. Kebiasaan mereka yang aktif di media sosial membuat mereka lebih sadar akan isu-isu seperti keberagaman individu, keberlanjutan produk, dan dampak lingkungan. Mereka mencari brand yang tidak hanya menawarkan produk berkualitas, tetapi juga memiliki nilai yang sejalan dengan prinsip yang mereka yakini.


Generasi ini menginginkan brand yang transparan dalam menyampaikan informasi tentang proses produksi, bahan yang digunakan, serta manfaat produk secara jujur. Jika brand tidak sejalan dengan nilai-nilai ini, mereka tidak akan ragu untuk beralih ke brand lain yang lebih sesuai.


Selain itu, personalisasi produk menjadi sangat penting bagi Gen-Z dan Milenial. Mereka menginginkan produk yang spesifik dan sesuai dengan kebutuhan unik mereka, baik dalam hal perawatan kulit maupun kosmetik yang mencakup berbagai warna dan jenis kulit. Hal ini menunjukkan bahwa brand kecantikan perlu memahami preferensi dan keinginan mereka untuk tetap relevan dan menarik bagi generasi konsumtif tapi selektif.


Gaet Hati Gen-Z dengan Strategi Pintar di Beauty Seminar Nose x Cosmobeaute 2024


Nah, beautypreneurs, inilah alasan mengapa peran gen-z dan milenial begitu besar dalam industri kecantikan sehingga bisa kamu jadikan referensi untuk membangun bisnis kecantikanmu semakin berkembang.


Buat kamu para beautypreneurs yang ingin tahu strateginya, kamu bisa menghadiri Beauty Seminar yang diselenggarakan oleh PT Nose Herbal Indo di acara Cosmobeaute 2024.


Seminar ini akan membahas secara mendalam strategi pemasaran yang paling efektif, tren kecantikan terkini, dan berbagi pengalaman langsung dari brand owner ternama. Kamu juga akan belajar cara membangun personal branding yang kuat, serta strategi jitu untuk memenangkan hati Gen-Z agar bisnismu bisa bertahan dan tumbuh dalam industri kecantikan yang penuh persaingan.


Dengan mengikuti seminar ini, kamu akan mendapatkan banyak insight untuk mengembangkan brand kecantikanmu. Tidak cuma itu, banyak benefit dan promo menarik yang bisa kamu dapatkan jika kamu mengikuti seminar ini.


Jadi, catat tanggalnya dan pastikan kamu hadir di Kaka Tua Room, Lower Lobby, Jakarta Convention Center. Jangan sampai ketinggalan karena kesempatan ini bisa menjadi titik balik untuk kesuksesan brand-mu!


Share This Article


tiktok logo
instagram logo
Bicara dengan CS
whatsapp logo